August 26, 2016

Cara Membuat Breadcrumb SEO Friendly

Cara Membuat Breadcrumb SEO Friendly di Atas Judul Blog

BREADCRUMBS secara bahasa (Inggris) artinya "remah roti". Di dunia desain blogging atau website, breadcrumbs adalah sebaris teks dan link di atas judul posting berupa navigasi atau tautan internal berupa yang menunjukkan kepada pembaca di halaman mana mereka berada.

Cara Membuat Breadcrumb SEO Friendly di Atas Judul Blog

Breadcrumb memudahkan pengunjung dalam mengeksplorasi konten blog karena berisi link ke halaman depan (home) dan halaman label (label page).

Breadcrumbs juga berguna juga dalam pencarian indeks halaman Google. Pencarian Google biasanya akan menyertakan navigasi blog yang sedang dicari. Google juga mengindex navigasi terkait keyword (kata kunci) yang diisikan dalam kotak pencariannya.

Cara Membuat Breadcrumb SEO Friendly di Atas Judul Blog

Berikut ini cara membuat breadcrumb dari maskolis:

1. Template > Edit HTML
2. Copas  kode berikut ini di atas kode ]]></b:skin>

.breadcrumbs{
padding:5px 5px 5px 0;
margin:0;font-size:95%;
line-height:1.4em;
border-bottom:4px double #cadaef}


3. Copas kode berikut ini di bawah kode <div class='post hentry'> atau
<div class='post hentry .... '>

<b:if cond='data:blog.homepageUrl == data:blog.url'> <b:else/> <b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'> <div class='breadcrumbs'> Browse &#187; <a expr:href='data:blog.homepageUrl'>Home</a> &#187; <b:if cond='data:post.labels'><b:loop values='data:post.labels' var='label'> <a expr:href='data:label.url' rel='tag'><data:label.name/></a> <b:if cond='data:label.isLast != &quot;true&quot;'> , </b:if> </b:loop> </b:if> &#187; <data:post.title/> </div> </b:if> </b:if>

4. Save Template!

Pembuatan breadcrumb selesai.

Jika ingin membatasi jumlah posting di halaman label --jika link labelnya diklik, maka ubah kode data:label.url menjadi label.url+ &quot;?&amp;max-results=5&quot;

Demikian Cara Membuat Breadcrumb SEO Friendly untuk Blogger. (CB)

4 comments:

Contact Form

Name

Email *

Message *